Friday, May 24, 2013

berdua ke ancol

Jumat, 17 Mei 2013, kami berdua berangkat ke Jakarta selepas sholat Jumat sekitar jam 2 siang. Perjalanan yang santai dari Bandung, di tengah-tengah perjalan hujan besar, sampai jarak pandangnya sangat pendek sekali. Tapi hujan lebat tidak berlangsung lama. Ketika ingin memasuki tol Cikampek hujan berhenti.

Tujuan kami adalah ingin ke Ancol. Jadi setelah masuk tol dalam kota di Halim, saya langsung ambil arah kanan untuk ke arah Tanjung Priok (hanya ini jalan yang saya tahu, dan berani bawa mobil ke jakarta, huahahahhaha). Seperti biasa perjalanannya mulai tersendat, banyak mobil2 besar ikut juga ke arah Tanjung Priok. Sampai di Ancol kira2 jam 5 sore dan langsung check-in di Hotel Mercure, Ancol.

Malam sekitar jam 7, kami langsung menuju Bandar Djakarta. Bandar Djakarta dalah rumah makan yang menyediakan berbagai macam ikan laut dan masakannya, hmmmm yummiiee bgt.

Malam itu kami memesan Bawal Bintang Steam, Udang Saos Telor Asin, dan Cumi Calamari, ditambah dengan minum Es Kelapa Muda, hhmmm nikmatnya.

Bawal Bintang Steam:


Sisa ikan bawal bintang steam :) :

Keesokan harinya, kami sudah merencanakan untuk olahraga pagi di Ancol.


Yang membuat saya terkejut adalah banyak sekali penjual ikan menjajakan dagangannya dari perahu, dan yang lebih mengejutkan lagi ternyata yang jual nya kebanyakan dari Indramayu, karena logatnya saya hafal sekali. Bener saja, ketika saya tanya, dari mana asalnya, dia jawab Indramayu.



Setelah jalan-jalan pagi selesai, kami kembali ke hotel untuk persiapan pulang ke Bandung lagi. Tapi sebelum pulang ke Bandung kita mampir lagi ke Bandar Djakarta.











0 comments:

Post a Comment